Sabtu, 14 Maret 2009

Menilik Kriteria Tisu yang Baik

Menilik Kriteria Tisu yang Baik

Saputangan dan tisu memang dapat menjadi alat untuk menersihkan wajah, mulut ataupun bagian tubuh lainnya. Namun, kini tisu tampaknya menjdi semakin populer karena karena sifatnya yang praktis. Ya, benda yang satu ini memiliki sifat hanya sekali pakai dan tidak perlu dicuci seperti halnya sapu tangan atau serbet kain.
Jika diamati secara seksama, ternyata tisu memiliki fungsi yang beragam. Contohnya, kini beberapa rumah makan banyak menyediakan tisu di setiap meja yang berfungsi untuk membersihkan sisa makanan di mulut maupun tangan.
Nah, melihat frekuensi penggunaan tisu yang semakin banyak dan luas di masyarakat, sebaiknya Anda jeli memilih tisu. Tisu merupakan benda yang sering bersentuhan dengan bagian-bagian tubuh terutama kulit. Jadi, jika tidak menggunkan tisu yang tepat, bisa-bisa kesehatan Anda menjadi terngangu.
Contohnya, ketika Anda sedang mengalami flu dan bersin-bersin, kemudian menggunakan tisu yang tidak higienis. Pada kondisi tersebut, bisa-bisa Anda mendapatkan penyakit tambahan selain penyakit flu dan bersin-bersin. Oleh sebab itu, sebaiknya Anda menggunakan tisu yang sudah terbukti higienis, lembut dan kuat.
Salah satu bahan pembuat tisu yang baik adalah virgin pulp. Tisu yang terbuat dari 100% virgin pulp akan menjadikan tisu lebih lembut dan kuat. Selain itu, tisu yang diproses dengan suhu pemrosesan di atas 500 derajat celcius terbebas dari kuman atau bakteri yang merugikan kesehatan. Tisu yang baik juga memperoleh pemeriksaan secara rutin dari lembaga yang kompeten.
Jangan lupa juga, sebaiknya tisu yang Anda pilih tidak mengandung OBA (Optical Brightenning Agent) sebab dapat menyebabkan iritasi kulit. Selain faktor kesehatan, akan lebih baik lagi, jika tisu tersebut tersedia dalam berbagai ukuran dan kemesan yang dapat disesuaikan dengan berbagai situasi dan kondisi.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar