Selasa, 20 Oktober 2009

Metode Sosiologi

Metode Statistik
Banyak dipakai untuk menunjukkan hubungan atau pengaruh kausalitas serta prasangka pribadi atau sepihak.Penerapan metode ini yang paling sederhana adalah teknik enumerasi(penghitungan).Jawaban pertanyaan responden disusun dalam tabel sehingga diketahui jumlahnya.

Metode Eksperimen
Metode eksperimen dilakukan terhadap dua kelompok.Kelompok pertama merupakan kelompok eksperimen sedangkan kelompok kedua sebagai kelompok kontrol.Metode ini membandingkan percobaan kedua kelompok tersebut.Dua macam metode metode eksperimen:eksperimen laboratorium dan eksperimen lapangan.

Metode Induktif dan Deduktif Metode Induktif
adalah metode yang digunakan untuk memperoleh kaidah umum dengan mempelajari gejala yang khusus.Adapun metode deduktif adalah metode yang digunakan untuk memperoleh kaidah khusus dengan mempelajari gejala khusus,metode deduktif adalah metode yang digunakan untuk memperoleh kaidah khusus dengan mempelajari gejala umum.

Metode Studi Kasus
Metode ini digunakan untuk meneliti kebenaran peristiwa ternetu.

Metode Survei Lapangan
Metode ini digunakan untuk memperoleh data yang hanya ada pada kehidupan masyarakat secara langsung dan diperoleh melalui angket,wawancara,ataupun observasi secara langsung.Persiapan yang dilakukan adalah menentukan populasi yang hendak diteliti sekaligus objek,angket dan bahasa yang dipahami.

Metode Partisipasi
Metode ini digunakan untuk mengadakan penelintian terhadap kepentingan kelompok.Peneliti berbaur dalam kehidupan kelompok sambil melakukan pengamatan atau kegiatan penelitiannya tanpa mengungkapkan identitas sebagai peneliti dan tidak boleh terlibat secara emosional terhadap kelompok yang ditelitinya.

Metode Empiris dan Rasionalistis
Metode empiris menyandarkan diri pada fakta yang ada dalam masyarakat melalui penelitian.Metode rasionalistis mengutamakan pemikiran sehat untuk mencapai pengertian tentang masalah-masalah kemasyarakatan.

Metode Studi Pustaka
Merupakan metode pengumpulan data yang dilakukan dengan mengambil data atau keterangan dari buku literatur di perpustakaan.Kelebihannya adalah memperoleh banyak sumber tanpa perlu biaya,tenaga dan waktu.Akan tetapi dibutuhkan kepandaian peneliti untuk mencari buku yang relevan agar dapat dipakai sebagai sumber perolehan data dalam penelitian tersebut.

Kamis, 08 Oktober 2009

Mengenalmu

Aku ingin mengenalmu cinta!Dengan mengenalmu aku mengenal dirikuJalanmu adalah jalan menujukuTak melihatmu membuatku marahhingga kukenali diriku sebagai pemarahDi dekatmu aku menggelayut manjasampai kusadari aku lelaki manjaSemakin kumengenalmu cinta!semakin ku kenal dirikubahwa aku bukan pecinta yang sempurnadan semakin ku sadar bahwa kesempurnaan tak pernah adaKuselami dirimu cinta!yang tak pernah mengeluh oleh ketaksempurnaanKarena kau cinta!menyulap ketaksempurnaan jadi sempurna

Tenggelam

Kita menghabiskan malam dengan bermimpi
Dan menghabiskan pagi dengan berenang
Hingga saat senja menjelang kita sudah berada di garis tepi mimpi
Lalu saat malam beranjak menyelimuti diri yang lelah
Kita kembali bermain bersama mimpi
Malam adalah ruang perenungan
Menenggelamkan diri dalam lautan mimpi
Pagi adalah ruang aktivitas
Menenggelamkan diri dalam lautan pencapaian
Senja adalah panggilan pulang
Batas antara mimpi dan kenyataan

Kulihat

Pernah satu kali kulihat. Kau tersenyum padahal kutahu ada luka yang kau simpan rapi dalam lipatanlipatan sunyimu. Kau letakkan dalam sudut hatimu yang terdalam. Luka itu dalam memang. Menyimpan luka yang teramat sangat.
Lalu aku datang. Memintamu memperlihatkan luka itu. Lalu pelanpelan kita buka lipatan sunyi itu, yang berakar pada dasar kenangan terdalam. Kita urai satu persatu. Mencabut duri yang masih menempel. Mengobati luka yang masih menyakitkan
Lalu semua menjadi cair. Menyatukan aku dan kamu dalam lipatan kasih sayang. Tahukah kamu apa yang kita simpan dalam sudut hati terdalam kita? Bukan luka sayang. Bukan pula sakit yang kita sembunyikan. Ini mimpi kita. Ini citacita kita. Pendam lebih dalam agar kau bisa merasakannya.
Esok kita buka lipatan itu. Dan memperjuangkan mimpi yang kita letakkan di sudut hati yang terdalam.

Laut Air Mata

Kau yang tenggelam dalam laut air mata
Sedang aku matahari
Memanaskan laut. Berusaha membebaskan
Ingin kukeringkan laut air mata
Dan menjadikannya embun di pagi hari
Selalu tak mudah
Ada mendung yang kerap mengganggu
Menambah luas laut airmata
Kau semakin tenggelam
Laut air mata semakin menghanyutkan
Oo... angin datanglah
Berhembuslah...
Lepaskan jerat mendung yang menggelayut
Jadilah Ombak
Membucahlah... pecah seisi lautan
Tak ada lagi Laut air mata

Namamu

Apa yang kau sebut nama itu adalah kumpulan huruf-huruf yang terpahat pada kertas putih dan menancapkan gemanya hingga jauh ke lubuk hati. Lalu ketika nama itu tersebut membuat hati menjadi berdegup kencang dan hati bergetar.atau nama yang kamu maksud itu adalah kumpulan rasa yang kita identifikasikan lalu saat ia tak perlu disebut karena menyatu dalam rasa.yang mana kau sebut nama, antara CINTA dan DIRIMU. Bukankah saat cinta menjelma maka namamu bukan lagi DIRIMU tapi bermetamorfosa menjadi CINTA, sehingga aku cukup memanggilmu CINTA, dan tak perlu lagi memanggil namamu.